Way Kanan,- (WS99.Net) Bupati Way Kanan mengahadiri Pembukaan Bimbingan Teknis Peningkatan Kapasitas Penyelenggaraan PAUD-HI Kabupaten Way Kanan, Di Gedung Serba Guna Pemkab Way Kanan, Selasa, (21/9/2021).
Dalam Sambutannya, Bupati Raden Adipati Surya, atas nama pribadi dan Pemerintah Kabupaten Way Kanan saya menyambut baik pelaksanaan Bimbingan Teknis Peningkatan Kapasitas Penyelenggaraan Pendidikan Anak Usia Dini Holistik Integratif (PAUD-HI) pada hari ini.
Semoga dari kegiatan ini akan dapat meningkatkan kemajuan bagi lembaga PAUD di Kabupaten Way Kanan dalam melaksanakan pendidikan anak usia dini.
Keberhasilan anak usia dini merupakan landasan bagi keberhasilan pendidikan pada jenjang berikutnya. Usia dini merupakan “usia emas” bagi seseorang, artinya bila seseorang pada masa itu mendapatkan pendidikan yang tepat bagi pertumbuhan dan perkembangan jasmani maupun rohaninya, maka ia akan memperoleh kesiapan belajar yang baik yang merupakan salah satu kunci utama bagi keberhasilan belajar pada jenjang berikutnya.
Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) adalah salah satu wadah bermain dan belajar bagi anak-anak kita. Dalam proses pendidikan PAUD, anak-anak akan di didik serta dibantu untuk mengeluarkan serta mengembangkan potensi dan kreatifitas sejak dini.
Melalui program bermain sambil belajar tentunya, sehingga diyakini tidak akan membuat anak-anak jenuh ataupun bosan.
PAUD siap membantu para orang tua untuk menyelamatkan usia emas putra putrinya.
Perencanaan pembelajaran pada program PAUD telah disusun dengan matang untuk memberikan arah yang tepat dalam proses pembelajaran dengan mempertimbangkan keseimbangan antara pendidikan umum dan pendidikan keagamaan.
Kurikulum yang diterapkan dalam lingkungan PAUD pada umumnya sudah disusun dan disesuaikan dengan kondisi murid.
Hal ini juga tidak terlepas dari Permendibud Nomor 146 tahun 2014 tentang kurikulum 2013 PAUD, bertujuan untuk mendukung perkembangan peserta didik secara optimal dan dengan demikian memberikan landasan bagi masyarakat Indonesia agar mampu hidup beriman, produktif, kreatif, inovatif dan emosional sebagai individu dan warga negara, serta mampu berkontribusi kepada masyarakat, berbangsa, bernegara dan peradaban dunia.
Kurikulum 2013 ini memuat struktur kurikulum didalamnya yang terdiri dari program-program pengembangan anak usia dini yaitu, nilai agama dan moral, fisik-motorik, bahasa kognitif, seni dan sosial-emosional. Oleh karena itu kami menilai keberadaan PAUD di tiap-tiap kampung/desa sangatlah penting, untuk memastikan agar seluruh anak di Kabupaten kita ini mendapat layanan pendidikan yang layak pada saat usia emas mereka.
Disamping itu, peran Pengurus dan Pendidik di sini juga tidak bisa dikesampingkan, kemampuan pendidik dalam menyesuaikan diri dengan anak-anak juga sangat diperlukan, sehingga si anak benar-benar merasa aman dan nyaman ketika mereka berada diluar pengawasan orang tua.
Kegiatan Bimbingan Teknis yang diselenggarakan pada hari ini dalam rangka mewujudkan dan melaksanakan apa yang diamanahkan Perpres RI Nomor 60 tahun 2013, Tentang Pengembangan Anak Usia Dini Holistik-Integratif (PAUD-HI), yang mempunyai tujuan untuk memenuhi kebutuhan esensial Anak Usia Dini secara utuh meliputi kesehatan dan gizi, rangsangan pendidikan, pembinaan moral-emosional dan pengasuhan sehingga anak dapat tumbuh dan berkembang secara optimal sesuai kelompok umur, anak terlindungi dari segala bentuk kekerasan, penelantaran, perlakuan yang salah dan eksploitasi dimanapun anak berada, dan terselenggaranya pelayanan Anak Usia Dini secara terintegrasi dan berkesinambungan. (*)