SMPN 01 Kotabumi Akan buka Pendaftaran Siswa Baru TA 2021-2022.

Lampung Utara,- (WS99.Net) Proses Pelaksanaan Penerimaan Siswa Baru Tahun Ajaran 2021-2022 akan segera dilaksanakan pada Bulan juni. Namun demikian pelaksanaan tetap menunggu hasil rapat dengan Komite Sekolah.

Hal itu disampai Kepala Sekolah SMP Negeri 1 Kotabumi Lampung Utara Hj.Meri Yantina S.pd.MM,Kamis (10/6/2021).

Ketika dikonfirmasi di ruang kerjanya Hj. Meri mengatakan penerimaan siswa baru Tahun Ajaran 2021-2022 Akan di mengutamakan jalur prestasi yang akan dibuka dari tanggal 21sampai 23 juni, untuk kuota prestasi sebanyak  30%, dan
Untuk Penguman jalur prestasi tanggal 25 juni 2021.
Sedangkan Apermasi 15%,Zonasi 50% dan perpindahan orang tua sebanyak 5%, untuk tanggal pendaftaran 28 sampai 30 juni “untuk Penguman apersasi,zonasi dan perpindahan orang tua tanggal 1 Juli 2021,”Terangnya

Masih kata Hj. Meri, Untuk pendaftaran jalur prestasi dilakukan offline sedangkan untuk pendaftaran apermasi,zonasi dan pemindahan orang tua dilakukan secara online.

“Dikarenakan masih dalam keadaan covid-19 untuk mengurangi dan memutuskan mata rantai COVID-19 kita tetap harus mematuhi protokol kesehatan,” tegasnya.

Untuk diketahui kuota penerimaan siswa/siswi SMP Negeri 1 Kotabumi sebesar 224 orang yang Di bagi 7 Lokal dengan estimasi yaitu sebanyak 32 Siswa per Lokal. (Fahmi/Rifai)

Facebook Comments